Sembelit? Minum Saja Air Jeruk Lemon!

Senin, 16/07/2012 17:57 WIB

Flora Febrianindya - detikFood

Jakarta - Jeruk lemon sering digunakan sebagai campuran minuman. Mau dibuat hangat atau dingin, tambahan jeruk lemon membuatnya makin segar. Selain memberikan cita rasa asam segar pada minuman, jeruk lemon juga kaya nutrisi yang baik buat kesehatan pencernaan!

Si kuning berukuran bulat telur ini punya kandungan yang bagus untuk tubuh. Jeruk lemon bisa menstimulasi produksi asam hydrochloric yang membantu perut mencerna makanan dengan lebih baik. Rasa asam yang dimiliki jeruk lemon juga membantu fungsi hati dan detoksifikasi.

Air jeruk lemon paling pas dikonsumsi bersama segelas air hangat. Racikan sederhana ini rupanya mampu mengobati rasa sakit pada perut seperti rasa mulas, kembung dan sendawa yang terasa mengganggu. Minum air lemon secara teratur bisa mencegah perut mengalami gangguan tersebut. Selain itu, lemon juga bisa mengatasi konstipasi atau sembelit.

Lemon juga bisa meningkatkan sistem imunitas tubuh, membuat tubuh jadi tak rentan terhadap penyakit. Dalam 100 gram jeruk lemon, terkandung vitamin C yang tinggi, sekitar 46mg. Seperti jenis buah yang kaya vitamin C lain, jeruk juga turut mempertahankan kecantikan anda dengan membuat kulit tampak cerah dan merona.

Rajin minum air jeruk bisa membantu Anda yang ingin ramping atau mempertahankan berat badan agar tetap stabil. Jika ingin sedikit manis, tambahkan madu yang juga memberikan manfaat ekstra karena baik untuk kulit dan juga menambah energi. Rutinlah membuat racikan sederhana air jeruk lemon ini. Air lemon paling baik dikonsumsi di pagi hari sebelum beraktivitas.


(flo/odi)


Sumber :
Detik.com - http://food.detik.com/read/2012/07/16/154841/1966481/900/sembelit-minum-saja-air-jeruk-lemon

Tidak ada komentar:

Translate