Selasa, 03/07/2012 12:00 WIB
Linda Mayasari - detikHealth
Jakarta, Sekitar 60 persen tubuh seseorang terdiri dari air atau sebanyak 11 galon. Air sangat penting untuk setiap sel tubuh, sehingga tidak mengherankan jika penelitian terbaru menemukan bahwa air mampu membuat daya pikir Anda lebih tajam.
Para ilmuwan mengemukakan penemuannya tersebut dalam British Psychological Society Annual Conference di London, bahwa mahasiswa yang membawa air dan meminumnya ketika ujian dapat memperoleh nilai ujian yang lebih tinggi dibanding rekan-rekannya yang tidak membawa air minum.
Peneliti berhipotesis bahwa air minum dapat meningkatkan pemikiran siswa, membantu agar tetap tenang dan meredam kecemasan yang dapat menghambat kinerja ketika mengerjakan ujian.
Penelitian lain juga menyatakan bahwa tubuh yang terhidrasi atau mendapatkan asupan air yang cukup dapat membuat memori lebih tajam, suasana hati yang stabil dan motivasi yang kuat, sehingga dapat menyelesaikan masalah dengan mudah.
Menjaga tubuh agar tetap terhidrasi tidak hanya mempengaruhi otak Anda tetapi juga memberikan keuntungan lain.
Berikut manfaat tubuh yang terhidrasi, seperti dikutip dari eatingwell, Selasa (3/7/2012) antara lain:
1. Mencegah mulut kering
Minum cukup air dapat mencegah mulut Anda dari perasaan kering. Mulut kering dapat menyebabkan bau mulut, bahkan dapat mempromosikan gigi berlubang.
2. Meningkatkan kesehatan jantung
Dehidrasi menurunkan volume darah Anda, sehingga jantung Anda harus bekerja lebih keras untuk memompa darah yang jumlahnya sedikit agar dapat mencukupi kebutuhan oksigen pada sel-sel tubuh. Dengan minum air yang cukup, jantung dapat bekerja sebagaimana mestinya.
3. Menjaga suhu tubuh
Tubuh Anda melepaskan panas dengan memperluas pembuluh darah dekat permukaan kulit. Sehingga aliran darah yang lebih banyak dapat menghamburkan panas yang lebih banyak juga ke udara.
Oleh karena itu, agar suhu tubuh tidak menjadi panas karena aktivitas pembuluh darah dekat permukaan kulit tersebut, Anda perlu memenuhi kebutuhan tubuh akan air.
4. Otot dan sendi dapat bekerja lebih baik
Bila Anda terhidrasi dengan baik, air yang berada di dalam dan di luar sel-sel otot berkontraksi untuk memberikan nutrisi dan membuang limbah pada otot. Air juga penting untuk pelumas sendi.
5. Membuat kulit lebih lentur
Ketika seseorang menderita dehidrasi parah, kulitnya cenderung kurang elastis. Kondisi ini berbeda dengan kekeringan kulit karena sabun, air panas dan paparan kering udara.
6. Membersihkan racun dari tubuh Anda
Ginjal Anda membutuhkan air untuk menyaring limbah dalam darah dan mengeluarkannya dalam bentuk urin. Menjaga agar tubuh tetap terhidrasi juga dapat membantu mencegah infeksi saluran kemih dan batu ginjal.
Jika Anda menderita dehidrasi parah, ginjal mungkin akan berhenti bekerja dan menyebabkan racun berkembang dalam tubuh Anda.
(ir/ir)
Sumber :
Detik.com - http://health.detik.com/read/2012/07/03/120032/1956408/766/minum-air-bermanfaat-untuk-mempertajam-daya-pikir
Tidak ada komentar:
Posting Komentar