Putro Agus Harnowo - detikHealth
Kamis, 23/02/2012 11:58 WIB
Jakarta, Buah-buahan dan sayuran banyak mengandung antioksidan yang terbukti efektif menangkal radikal bebas yang berbahaya bagi tubuh. Namun jenis buah apa yang dapat menangkal stroke masih belum diketahui. Penelitian terbaru menemukan, banyak makan berbagai jenis jeruk, seperti jeruk manis dan jeruk bali terbukti dapat mengurangi risiko stroke pada wanita.
Dalam penelitian tersebut, perempuan yang mengonsumsi buah jeruk memiliki risiko 19% lebih rendah mengalami stroke iskemik ketimbang wanita yang sedikit makan buah jeruk. Pada stroke iskemik, aliran darah ke otak tersumbat, terkadang penyumbatan terjadi pada pembuluh darah arteri.
Penelitian lain telah melihat manfaat makan buah-buahan pada umumnya. Penelitian sebelumnya juga telah menunjukkan bahwa senyawa yang disebut flavonoid yang ditemukan dalam buah dan sayuran, dark chocolate dan anggur merah, dapat bermanfaat bagi kesehatan. Sayangnya, tidak semua flavonoid memiliki efek yang bermanfaat untuk mengatasi stroke.
"Dalam penelitian baru ini, kami menemukan bahwa tidak ada hubungan antara konsumsi flavonoid secara keseluruhan dengan risiko stroke," kata peneliti, AedÃn Cassidy, profesor nutrisi di University of East Anglia di Inggris.
Buah jeruk mengandung flavaonoids jenis tertentu yang disebut flavanones dan terbukti dapat menurunkan risiko stroke, terutama pada wanita. Flavanones dapat ditemukan dalam jus jeruk. Namun para peneliti menyarankan untuk lebih banyak memakan buah jeruk asli daripada jus, karena jus buah yang ada di pasaran cenderung mengandung banyak gula.
Penelitian yang diterbitkan dalam Journal of American Heart Association ini diikuti oleh 69.622 orang wanita selama 14 tahun. Masing-masing peserta melaporkan asupan makanannya, termasuk rincian konsumsi buah dan sayurannya setiap empat tahun. Para peneliti memeriksa makanan-makanan tersebut, mencari enam jenis utama flavonoid, yaitu flavanones, anthocyanin, flavan-3-OLS, polimer flavonoid, flavonol dan flavon.
"Flavanones dapat mengurangi risiko stroke melalui beberapa mekanisme, termasuk menyehatkan pembuluh darah dan melawan peradangan meningkatkan," kata Cassidy seperti dilansir LiveScience, Kamis (23/2/2012).
Penelitian sebelumnya mengenai konsumsi buah dan risiko stroke memiliki hasil yang beragam. Sebagai contoh, salah satu penelitian menemukan hubungan antara peningkatan konsumsi buah berwarna putih seperti apel dan pir dengan penurunan risiko stroke, tapi tidak menemukan hubungan untuk buah-buahan berwarna kuning dan oranye.
Para peneliti menegaskan bahwa penelitian lebih lanjut diperlukan untuk memperjelas hubungan antara konsumsi flavanon dengan risiko stroke, dan untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik mengenai hubungan ini.
(pah/ir)
Sumber :
Detik.com - http://health.detik.com/read/2012/02/23/115809/1849790/766/menyukai-jeruk-lindungi-wanita-dari-stroke?l771108bcj
Sinar Matahari dan Ikan Jauhi Orang dari Ancaman Stroke
Vera Farah Bararah - detikHealth
Senin, 28/05/2012 14:00 WIB
Jakarta, Saat ini makin banyak orang yang terkena stroke di usia muda. Tapi ada cara mudah mengurangi risiko stroke yaitu keluar rumah untuk dapatkan sinar matahari dan konsumsi makanan kaya vitamin D seperti ikan.
Ilmuwan dari Amerika menemukan orang yang kekurangan vitamin D yang secara alami diproduksi oleh kulit saat terkena sinar matahari dan dari makanan termasuk kacang-kacangan serta minyak ikan bisa meningkatkan risiko stroke hingga lebih dari seperlimanya.
Hasil studi seperempat orang dengan kadar vitamin D terendah memiliki risiko 22 persen lebih tinggi terkena stroke dibanding yang kadar vitamin D nya tinggi. Hal ini menunjukkan kadar vitamin D yang cukup seperti dari sinar matahari pagi dan ikan bisa mengurangi kemungkinan kena stroke.
Kadar vitamin D yang rendah meningkatkan kemungkinan seseorang terkena jenis stroke yang umum yaitu ischaemic stroke yang mana terjadi pembekuan sehingga menyumbat pembuluh darah di otak.
Namun tidak hanya jenis stroke tersebut, karena kadar rendah juga bisa memicu terjadinya haemorrhagic stroke yang disebabkan oleh pecahnya pembuluh darah di otak.
"Hasil penelitian kami menegaskan bahwa mengonsumsi makanan yang kaya vitamin D akan bermanfaat untuk pencegahan stroke," ujar Dr Gotaro Kojima, salah seorang peneliti, seperti dikutip dari Telegraph, Senin (28/5/2012).
Dr Kojima menuturkan mendapatkan vitamin D yang cukup dari makanan atau suplemen bisa menjadi hal yang penting bagi orang tua karena sintesis vitamin D dari sinar matahari jadi hal yang lebih sulit saat usia tersebut.
Hasil ini berdasarkan kesimpulan dari studi selama 34 tahun yang melibatkan 7.500 orang paruh baya serta lanjut usia Jepang-Amerika yang tinggal di suatu tempat. Peneliti mengukur kadar vitamin D yang didapatkan partisipan baik dari makanan atau sinar matahari.
Dr Kojima dalam jurnal Stroke dari American Heart Association menyarankan seseorang sebaiknya mendapatkan sinar matahari yang cukup serta konsumsi vitamin D dari kacang-kacangan dan ikan.
(ver/ir)
Sumber :
Detik.com - http://health.detik.com/read/2012/05/28/140043/1926397/766/sinar-matahari-dan-ikan-jauhi-orang-dari-ancaman-stroke?l992204755
Senin, 28/05/2012 14:00 WIB
Jakarta, Saat ini makin banyak orang yang terkena stroke di usia muda. Tapi ada cara mudah mengurangi risiko stroke yaitu keluar rumah untuk dapatkan sinar matahari dan konsumsi makanan kaya vitamin D seperti ikan.
Ilmuwan dari Amerika menemukan orang yang kekurangan vitamin D yang secara alami diproduksi oleh kulit saat terkena sinar matahari dan dari makanan termasuk kacang-kacangan serta minyak ikan bisa meningkatkan risiko stroke hingga lebih dari seperlimanya.
Hasil studi seperempat orang dengan kadar vitamin D terendah memiliki risiko 22 persen lebih tinggi terkena stroke dibanding yang kadar vitamin D nya tinggi. Hal ini menunjukkan kadar vitamin D yang cukup seperti dari sinar matahari pagi dan ikan bisa mengurangi kemungkinan kena stroke.
Kadar vitamin D yang rendah meningkatkan kemungkinan seseorang terkena jenis stroke yang umum yaitu ischaemic stroke yang mana terjadi pembekuan sehingga menyumbat pembuluh darah di otak.
Namun tidak hanya jenis stroke tersebut, karena kadar rendah juga bisa memicu terjadinya haemorrhagic stroke yang disebabkan oleh pecahnya pembuluh darah di otak.
"Hasil penelitian kami menegaskan bahwa mengonsumsi makanan yang kaya vitamin D akan bermanfaat untuk pencegahan stroke," ujar Dr Gotaro Kojima, salah seorang peneliti, seperti dikutip dari Telegraph, Senin (28/5/2012).
Dr Kojima menuturkan mendapatkan vitamin D yang cukup dari makanan atau suplemen bisa menjadi hal yang penting bagi orang tua karena sintesis vitamin D dari sinar matahari jadi hal yang lebih sulit saat usia tersebut.
Hasil ini berdasarkan kesimpulan dari studi selama 34 tahun yang melibatkan 7.500 orang paruh baya serta lanjut usia Jepang-Amerika yang tinggal di suatu tempat. Peneliti mengukur kadar vitamin D yang didapatkan partisipan baik dari makanan atau sinar matahari.
Dr Kojima dalam jurnal Stroke dari American Heart Association menyarankan seseorang sebaiknya mendapatkan sinar matahari yang cukup serta konsumsi vitamin D dari kacang-kacangan dan ikan.
(ver/ir)
Sumber :
Detik.com - http://health.detik.com/read/2012/05/28/140043/1926397/766/sinar-matahari-dan-ikan-jauhi-orang-dari-ancaman-stroke?l992204755
Sperma Bermasalah? Cobalah dengan Buah Kenari
Oleh:
gayahidup - Kamis, 16 Agustus 2012 | 16:25 WIB
INILAH.COM, Jakarta- Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa buah kenari bisa meningkatkan kualitas sperma pria.
Seperti diberitakan Daily Mail, para peneliti dari University of California di Amerika meneliti sekelompok pria muda berumur 20-an dan 30-an untuk memakan 75 gram kenari setiap hari selama tiga bulan.
Dibandingkan dengan sekelompok pria yang tidak makan kenari, kualitas dan kuantitas sperma pria yang memakan kenari meningkat sehingga kesempatan untuk menjadi ayah pun semakin besar. Hal itu karena kenari mengandung lemak tak jenuh ganda yang 'baik' untuk tubuh.
Kenari juga mengandung Omega 3 dan Omega 6 --yang juga ditemukan pada minyak ikan-- yang baik untuk perkembangan sperma.
Sebelumnya, satu dari enam pasangan mengalami mengalami kesulitan untuk mendapatkan anak. Akar masalahnya yaitu sebanyak 40% disebabkan karena sperma sang pria tidak cukup baik.
Profesor Wendie Robbins dari Sekolah Kesehatan Masyarakat UCLA mengatakan, 117 sukarelawan adalah orang yang tidak merokok. Belum jelas apakah kenari bisa membantu masalah kesuburan, namun itu memberi efek positif.
Para peneliti menganalisa konsentrasi sperma pria, seberapa kuat mereka berenang, serta genetiknya.
Kecepatan berenang dari sperma pria yang memakan kenari meningkat tiga persen dibandingkan mereka yang tidak memakan.
Allan Pacey, pakar kesuburan dari University of Sheffield menyatakan penelitian itu hanya menemukan sedikit peningkatan jumlah sperma.
"Saya tidak akan merekomendasikan ini sebagai terapi kesuburan sampai ada penelitian lebih lanjut," kata dia. [mor]
Sumber :
Inilah.com - http://gayahidup.inilah.com/read/detail/1895125/sperma-bermasalah-cobalah-dengan-buah-kenari
gayahidup - Kamis, 16 Agustus 2012 | 16:25 WIB
INILAH.COM, Jakarta- Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa buah kenari bisa meningkatkan kualitas sperma pria.
Seperti diberitakan Daily Mail, para peneliti dari University of California di Amerika meneliti sekelompok pria muda berumur 20-an dan 30-an untuk memakan 75 gram kenari setiap hari selama tiga bulan.
Dibandingkan dengan sekelompok pria yang tidak makan kenari, kualitas dan kuantitas sperma pria yang memakan kenari meningkat sehingga kesempatan untuk menjadi ayah pun semakin besar. Hal itu karena kenari mengandung lemak tak jenuh ganda yang 'baik' untuk tubuh.
Kenari juga mengandung Omega 3 dan Omega 6 --yang juga ditemukan pada minyak ikan-- yang baik untuk perkembangan sperma.
Sebelumnya, satu dari enam pasangan mengalami mengalami kesulitan untuk mendapatkan anak. Akar masalahnya yaitu sebanyak 40% disebabkan karena sperma sang pria tidak cukup baik.
Profesor Wendie Robbins dari Sekolah Kesehatan Masyarakat UCLA mengatakan, 117 sukarelawan adalah orang yang tidak merokok. Belum jelas apakah kenari bisa membantu masalah kesuburan, namun itu memberi efek positif.
Para peneliti menganalisa konsentrasi sperma pria, seberapa kuat mereka berenang, serta genetiknya.
Kecepatan berenang dari sperma pria yang memakan kenari meningkat tiga persen dibandingkan mereka yang tidak memakan.
Allan Pacey, pakar kesuburan dari University of Sheffield menyatakan penelitian itu hanya menemukan sedikit peningkatan jumlah sperma.
"Saya tidak akan merekomendasikan ini sebagai terapi kesuburan sampai ada penelitian lebih lanjut," kata dia. [mor]
Sumber :
Inilah.com - http://gayahidup.inilah.com/read/detail/1895125/sperma-bermasalah-cobalah-dengan-buah-kenari
Ini Dia Kombinasi Makanan Sehat Yang Baik Dikonsumsi
Minggu, 05/08/2012 12:53 WIB
Dyah Oktabriawatie Waluyani - detikFood
Makanan bergizi sangat dianjurkan untuk dikonsumsi. Tubuh membutuhkan nutrisi agar tetap sehat dan bugar. Namun mengkombinasikan makanan secara tepat juga perlu dilakukan. Seperti kacang dengan bayam atau salmon dengan kunyit.
Meskipun masih terdengar asing, kombinasi makanan yang tepat bertujuan untuk memenuhi kebutuhan akan nutrisi. Sheela Tanna seorang ahli gizi, mengemukakan pasangan makanan yang tepat agar nutrisinya jadi lengkap. Berikut beberapa jenis makanan yang cocok dipadukan:
1. Kacang-kacangan dengan sayuran hijau
Kacang kaya akan protein dan zat besi. Jika dipasangkan dengan sayuran yang kaya vitamin C seperti bayam, kubis dan kentang dipercaya dapat membantu menurunkan berat badan. Vitamin C juga berperan dalam penyerapan zat besi.
2. Kunyit dengan salmon
Kunyit mengandung zat anti-inflamasi. Sedangkan salmon rendah karbohidrat dan tinggi protein. Jika keduanya digabungkan, kandungan asam lemak Omega-3 yang ada didalam salmon akan cepat diserap tubuh untuk menjaga sistem saraf dan mencegah penuaan. Selain itu juga akan memperlambat pertumbuhan tumor dengan mencegah perkembangan sel kanker.
3. Tomat dan minyak zaitun
Tomat banyak mengandung vitamin C dan lycopene. Lycopene merupakan antioksidan ini akan membantu menurunkan resiko katarak, osteoporosis, kanker dan efek penuaan. Antioksidan ini juga akan diserap oleh minyak zaitun untuk menyehatkan jantung. Kombinasi makanan ini juga dapat meningkatkan fungsi hati dan mengurangi resiko hipertensi.
4. Biji-bijian dengan bawang
Jagung, beras, barley dan gandum mengandung zat besi dan zinc. Mineral ini akan diserap oleh tubuh dengan bantuan senyawa sulfur yang ada didalam bawang. Kandungan antioksidan dan vitamin C dalam bawang juga akan membantu penyerapan zat besi yang terkandung dalam biji-bijian.
5. Brokoli dan mustard
Brokoli merupakan sumber vitamin C, antioksidan dan senyawa sulforaphane. Senyawa anti kanker dan anti-diabetes ini dapat mudah diserap oleh enzim yang ada didalam mustard. Kombinasi nutrisi ini dapat membantu mengatasi gangguan saluran kemih, sistem sekresi dan sistem pencernaan.
(dyh/odi)
Sumber : Detik.com
01. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi?991104topnews
02. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/2/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
03. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/3/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
04. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/4/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
05. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/5/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
06. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/6/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
Dyah Oktabriawatie Waluyani - detikFood
Makanan bergizi sangat dianjurkan untuk dikonsumsi. Tubuh membutuhkan nutrisi agar tetap sehat dan bugar. Namun mengkombinasikan makanan secara tepat juga perlu dilakukan. Seperti kacang dengan bayam atau salmon dengan kunyit.
Meskipun masih terdengar asing, kombinasi makanan yang tepat bertujuan untuk memenuhi kebutuhan akan nutrisi. Sheela Tanna seorang ahli gizi, mengemukakan pasangan makanan yang tepat agar nutrisinya jadi lengkap. Berikut beberapa jenis makanan yang cocok dipadukan:
1. Kacang-kacangan dengan sayuran hijau
Kacang kaya akan protein dan zat besi. Jika dipasangkan dengan sayuran yang kaya vitamin C seperti bayam, kubis dan kentang dipercaya dapat membantu menurunkan berat badan. Vitamin C juga berperan dalam penyerapan zat besi.
2. Kunyit dengan salmon
Kunyit mengandung zat anti-inflamasi. Sedangkan salmon rendah karbohidrat dan tinggi protein. Jika keduanya digabungkan, kandungan asam lemak Omega-3 yang ada didalam salmon akan cepat diserap tubuh untuk menjaga sistem saraf dan mencegah penuaan. Selain itu juga akan memperlambat pertumbuhan tumor dengan mencegah perkembangan sel kanker.
3. Tomat dan minyak zaitun
Tomat banyak mengandung vitamin C dan lycopene. Lycopene merupakan antioksidan ini akan membantu menurunkan resiko katarak, osteoporosis, kanker dan efek penuaan. Antioksidan ini juga akan diserap oleh minyak zaitun untuk menyehatkan jantung. Kombinasi makanan ini juga dapat meningkatkan fungsi hati dan mengurangi resiko hipertensi.
4. Biji-bijian dengan bawang
Jagung, beras, barley dan gandum mengandung zat besi dan zinc. Mineral ini akan diserap oleh tubuh dengan bantuan senyawa sulfur yang ada didalam bawang. Kandungan antioksidan dan vitamin C dalam bawang juga akan membantu penyerapan zat besi yang terkandung dalam biji-bijian.
5. Brokoli dan mustard
Brokoli merupakan sumber vitamin C, antioksidan dan senyawa sulforaphane. Senyawa anti kanker dan anti-diabetes ini dapat mudah diserap oleh enzim yang ada didalam mustard. Kombinasi nutrisi ini dapat membantu mengatasi gangguan saluran kemih, sistem sekresi dan sistem pencernaan.
(dyh/odi)
Sumber : Detik.com
01. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi?991104topnews
02. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/2/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
03. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/3/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
04. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/4/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
05. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/5/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
06. http://food.detik.com/read/2012/08/05/125308/1983517/900/6/ini-dia-kombinasi-makanan-sehat-yang-baik-dikonsumsi991104topnews
Makan Telur Saat Hamil Bisa Kurangi Stres si Jabang Bayi
Sabtu, 04/08/2012 14:03 WIB
Merry Wahyuningsih - detikHealth
Jakarta, Meningkatkan asupan kolin, nutrisi yang ditemukan dalam jumlah tinggi pada telur, selama kehamilan dapat mengurangi risiko bayi mengembangkan gangguan metabolisme dan penyakit yang berhubungan dengan stres seperti tekanan darah tinggi dan diabetes di kemudian hari.
Hal ini berdasarkan hasil studi yang dilakukan oleh peneliti dari Cornell University. Studi tersebut menunjukkan bahwa kolin dapat membantu melindungi terhadap efek stres seorang ibu selama kehamilan.
Seperti ditunjukkan pada studi sebelumnya, paparan hormon stres tinggi selama kehamilan yang diakibatkan karena kecemasan atau depresi ibu, dapat membuat anak rentan terhadap stres yang bisa memicu penyakit dan kondisi kronis.
Temuan terbaru ini menambah semakin banyak bukti yang menunjukkan pentingnya kolin untuk perkembangan janin.
Dalam studi ini 24 wanita hamil trimester ketiga secara acak diminta untuk mengonsumsi 480 mg kolin per hari atau 930 mg per hari selama 12 minggu sebelum persalinan.
Peneliti mengumpulkan sampel darah ibu dan plasenta serta sampel dari jaringan plasenta. Mereka kemudian membandingkan tingkat kortisol dan perbedaan genetik antara semua sampel.
Hasilnya, peneliti mengamati tingkat kortisol yang lebih rendah dalam plasenta dan jaringan janin di kalangan wanita hamil yang mengonsumsi kolin lebih tinggi.
"Temuan studi meningkatkan kemungkinan menarik bahwa asupan kolin tinggi pada ibu hamil dapat melawan beberapa efek merugikan dari stres sebelum persalinan pada pengembangan perilaku, neuroendokrin dan metabolik pada keturunannya," kata Marie Caudill, PhD, dari Cornell University, seperti dilansir indiavision, Sabtu (4/8/2012).
Kolin penting untuk wanita hamil karena telah terbukti memainkan peran penting dalam perkembangan otak janin dan bayi, mempengaruhi area otak yang bertanggung jawab untuk memori dan kemampuan belajar seumur hidup.
Selain itu, penelitian juga telah menunjukkan wanita dengan diet rendah kolin memiliki risiko empat kali lebih besar memiliki bayi dengan cacat tabung saraf, seperti spina bifida.
Cara terbaik untuk mendapatkan dosis harian kolin adalah dengan memasukkan makanan kaya kolin dalam diet, seperti telur, daging sapi tanpa lemak, kembang kol dan kacang tanah.
Telur adalah sumber kolin yang sangat baik, terkandung 125 mg kolin per telur. Nutrisi ini ditemukan secara eksklusif dalam kuning telur, bukan putih.
Studi ini telah dipublikasikan dalam edisi terbaru Federation of American Societies for Experimental Biology.
(mer/ir)
Sumber :
Detik.com - http://health.detik.com/read/2012/08/04/135735/1983179/1299/makan-telur-saat-hamil-bisa-kurangi-stres-si-jabang-bayi?l1101755hl
Merry Wahyuningsih - detikHealth
Jakarta, Meningkatkan asupan kolin, nutrisi yang ditemukan dalam jumlah tinggi pada telur, selama kehamilan dapat mengurangi risiko bayi mengembangkan gangguan metabolisme dan penyakit yang berhubungan dengan stres seperti tekanan darah tinggi dan diabetes di kemudian hari.
Hal ini berdasarkan hasil studi yang dilakukan oleh peneliti dari Cornell University. Studi tersebut menunjukkan bahwa kolin dapat membantu melindungi terhadap efek stres seorang ibu selama kehamilan.
Seperti ditunjukkan pada studi sebelumnya, paparan hormon stres tinggi selama kehamilan yang diakibatkan karena kecemasan atau depresi ibu, dapat membuat anak rentan terhadap stres yang bisa memicu penyakit dan kondisi kronis.
Temuan terbaru ini menambah semakin banyak bukti yang menunjukkan pentingnya kolin untuk perkembangan janin.
Dalam studi ini 24 wanita hamil trimester ketiga secara acak diminta untuk mengonsumsi 480 mg kolin per hari atau 930 mg per hari selama 12 minggu sebelum persalinan.
Peneliti mengumpulkan sampel darah ibu dan plasenta serta sampel dari jaringan plasenta. Mereka kemudian membandingkan tingkat kortisol dan perbedaan genetik antara semua sampel.
Hasilnya, peneliti mengamati tingkat kortisol yang lebih rendah dalam plasenta dan jaringan janin di kalangan wanita hamil yang mengonsumsi kolin lebih tinggi.
"Temuan studi meningkatkan kemungkinan menarik bahwa asupan kolin tinggi pada ibu hamil dapat melawan beberapa efek merugikan dari stres sebelum persalinan pada pengembangan perilaku, neuroendokrin dan metabolik pada keturunannya," kata Marie Caudill, PhD, dari Cornell University, seperti dilansir indiavision, Sabtu (4/8/2012).
Kolin penting untuk wanita hamil karena telah terbukti memainkan peran penting dalam perkembangan otak janin dan bayi, mempengaruhi area otak yang bertanggung jawab untuk memori dan kemampuan belajar seumur hidup.
Selain itu, penelitian juga telah menunjukkan wanita dengan diet rendah kolin memiliki risiko empat kali lebih besar memiliki bayi dengan cacat tabung saraf, seperti spina bifida.
Cara terbaik untuk mendapatkan dosis harian kolin adalah dengan memasukkan makanan kaya kolin dalam diet, seperti telur, daging sapi tanpa lemak, kembang kol dan kacang tanah.
Telur adalah sumber kolin yang sangat baik, terkandung 125 mg kolin per telur. Nutrisi ini ditemukan secara eksklusif dalam kuning telur, bukan putih.
Studi ini telah dipublikasikan dalam edisi terbaru Federation of American Societies for Experimental Biology.
(mer/ir)
Sumber :
Detik.com - http://health.detik.com/read/2012/08/04/135735/1983179/1299/makan-telur-saat-hamil-bisa-kurangi-stres-si-jabang-bayi?l1101755hl
Kacang Komak Bermanfaat Sebagai Antidiabetes
Sabtu, 04 Agustus 2012, 15:18 WIB
REPUBLIKA.CO.ID,BOGOR--Riset yang dilakukan peneliti Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan, Fakultas Teknologi Pertanian IPB Dr Arif Hartoyo menyatakan bahwa kacang komak (Lablab purpureus (L.) Sweet) bermanfaat sebagai antidiabetes.
"Isolat protein kacang komak juga mempunyai sifat fungsional seperti antioksidan, antikolesterol, dan antiobesitas," katanya di Bogor.
Menurut dia, dari hasil penelitian menunjukkan mencit yang terkena diabetes dan kolesterol tinggi kemudian diberi isolat kacang komak kondisi sel beta-nya sama dengan mencit normal.
Sementara mencit yang menderita diabetes dan kolesterol tinggi sel beta-nya tidak tampak, katanya.
Ia mengatakan, hal itu karena isolat kacang komak menstimulasi peningkatan jumlah sel beta pankreas, sekresi insulin, dan menghambat kerusakan sel beta pankreas sehingga jumlah insulin meningkat yang menyebabkan glukosa darah turun.
Jumlah insulin meningkat, katanya, juga menghambat sintesis VLDL (very low density lipoprotein) meningkatkan aktivitas reseptor LDL (low density lipoprotein) yang menyebabkan kolesterol turun.
"Dengan hasil penelitian ini kacang komak sangat bagus untuk penderita diabetes melitus, karena bisa menurunkan kadar glukosa darah," katanya.
Ia juga menjelaskan keunggulan kacang komak, sangat cocok sebagai pengganti kedelai.
Dikemukakannya bahwa kacang komak mengandung kadar protein tinggi yakni 21,42 persen dan lemak yang rendah yakni 0,98 persen.
Selain itu, kata dia, kacang komak juga bisa menjadi bahan baku pangan fungsional karena mengandung serat pangan tinggi, oligosakarida, fitosterol, flavonoid, globulin 7 S dan 11 S.
Redaktur: Taufik Rachman
Sumber: antara
Republika Online - http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/12/08/04/m8807k-kacang-komak-bermanfaat-sebagai-antidiabetes
REPUBLIKA.CO.ID,BOGOR--Riset yang dilakukan peneliti Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan, Fakultas Teknologi Pertanian IPB Dr Arif Hartoyo menyatakan bahwa kacang komak (Lablab purpureus (L.) Sweet) bermanfaat sebagai antidiabetes.
"Isolat protein kacang komak juga mempunyai sifat fungsional seperti antioksidan, antikolesterol, dan antiobesitas," katanya di Bogor.
Menurut dia, dari hasil penelitian menunjukkan mencit yang terkena diabetes dan kolesterol tinggi kemudian diberi isolat kacang komak kondisi sel beta-nya sama dengan mencit normal.
Sementara mencit yang menderita diabetes dan kolesterol tinggi sel beta-nya tidak tampak, katanya.
Ia mengatakan, hal itu karena isolat kacang komak menstimulasi peningkatan jumlah sel beta pankreas, sekresi insulin, dan menghambat kerusakan sel beta pankreas sehingga jumlah insulin meningkat yang menyebabkan glukosa darah turun.
Jumlah insulin meningkat, katanya, juga menghambat sintesis VLDL (very low density lipoprotein) meningkatkan aktivitas reseptor LDL (low density lipoprotein) yang menyebabkan kolesterol turun.
"Dengan hasil penelitian ini kacang komak sangat bagus untuk penderita diabetes melitus, karena bisa menurunkan kadar glukosa darah," katanya.
Ia juga menjelaskan keunggulan kacang komak, sangat cocok sebagai pengganti kedelai.
Dikemukakannya bahwa kacang komak mengandung kadar protein tinggi yakni 21,42 persen dan lemak yang rendah yakni 0,98 persen.
Selain itu, kata dia, kacang komak juga bisa menjadi bahan baku pangan fungsional karena mengandung serat pangan tinggi, oligosakarida, fitosterol, flavonoid, globulin 7 S dan 11 S.
Redaktur: Taufik Rachman
Sumber: antara
Republika Online - http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/12/08/04/m8807k-kacang-komak-bermanfaat-sebagai-antidiabetes
Manfaat Telur untuk Ibu Hamil
Penulis : Bramirus Mikail | Jumat, 3 Agustus 2012 | 14:36 WIB
KOMPAS.com - Meski harganya relatif murah, telur sebenarnya mengandung manfaat yang besar bagi kesehatan. Tak terkecuali ibu hamil. Kandungan kolin dalam telur diketahui bisa mengurangi risiko bayi menderita gangguan penyakit serta mengurangi stres ibu sebelum melahirkan.
Hasil kajian para peneliti dari Cornell University menunjukkan bahwa kolin dapat membantu melindungi seorang ibu dari efek stres selama kehamilan. Penelitian sebelumnya telah mengindikasikan bahwa paparan hormon kortisol yang tinggi (hormon stres) selama kehamilan dapat membuat anak rentan terhadap stres akibat penyakit dan kondisi kronis. Penelitian ini semakin menambah bukti tentang pentingnya kolin dalam perkembangan janin.
Dalam kajiannya, peneliti melibatkan 24 perempuan pada trimester ketiga kehamilan yang secara acak diminta untuk mengkonsumsi baik 480 miligram (mg) kolin per hari atau 930 mg kolin per hari selama 12 minggu.
Kemudian, peneliti mengumpulkan contoh darah ibu dan plasenta serta sampel jaringan plasenta. Mereka kemudian membandingkan tingkat kortisol dan perbedaan genetik antara semua sampel. Para peneliti mengamati tingkat yang lebih rendah kortisol dalam tali plasenta dan perubahan kortisol yang mengatur gen dalam kedua jaringan plasenta dan janin pada wanita yang mendapat asupan tinggi kolin.
"Temuan menunjukkan bahwa asupan tinggi kolin saat hamil dapat melawan beberapa efek merugikan akibat stres sebelum melahirkan. Seperti tingkah laku, neuroendokrin, dan gangguan metabolik," kata pemimpin riset, Marie Caudill, PhD, dari Cornell University.
Caudill mengungkapkan bahwa kolin memiliki manfaat luar biasa bagi wanita hamil karena telah terbukti memainkan peran penting dalam perkembangan otak janin dan bayi, mempengaruhi area otak yang bertanggung jawab untuk memori dan kemampuan belajar.
Selain itu, penelitian telah menunjukkan wanita dengan diet rendah kolin memiliki risiko empat kali lebih besar memiliki bayi dengan cacat tabung saraf, seperti spina bifida. Bahkan penelitian lain juga telah menunjukkan manfaat tambahan dari kolin termasuk untuk pencegahan kanker payudara, anti-inflamasi, dan fungsi otak.
Menurut Caudill, telur adalah sumber yang sangat kaya akan kolin, karena mengandung 125 mg dalam sebutirtelur. Hal ini ditemukan secara eksklusif dalam kuning telur dan bukan putih telur. Temuan ini dipublikasikan dalam edisi terbaru Journal of Federasi of American Societies for Eksperimental Biology.
Editor : Lusia Kus Anna
Sumber :zeenews
Kompas.com - http://health.kompas.com/read/2012/08/03/14360671/Manfaat.Telur.untuk.Ibu.Hamil
KOMPAS.com - Meski harganya relatif murah, telur sebenarnya mengandung manfaat yang besar bagi kesehatan. Tak terkecuali ibu hamil. Kandungan kolin dalam telur diketahui bisa mengurangi risiko bayi menderita gangguan penyakit serta mengurangi stres ibu sebelum melahirkan.
Hasil kajian para peneliti dari Cornell University menunjukkan bahwa kolin dapat membantu melindungi seorang ibu dari efek stres selama kehamilan. Penelitian sebelumnya telah mengindikasikan bahwa paparan hormon kortisol yang tinggi (hormon stres) selama kehamilan dapat membuat anak rentan terhadap stres akibat penyakit dan kondisi kronis. Penelitian ini semakin menambah bukti tentang pentingnya kolin dalam perkembangan janin.
Dalam kajiannya, peneliti melibatkan 24 perempuan pada trimester ketiga kehamilan yang secara acak diminta untuk mengkonsumsi baik 480 miligram (mg) kolin per hari atau 930 mg kolin per hari selama 12 minggu.
Kemudian, peneliti mengumpulkan contoh darah ibu dan plasenta serta sampel jaringan plasenta. Mereka kemudian membandingkan tingkat kortisol dan perbedaan genetik antara semua sampel. Para peneliti mengamati tingkat yang lebih rendah kortisol dalam tali plasenta dan perubahan kortisol yang mengatur gen dalam kedua jaringan plasenta dan janin pada wanita yang mendapat asupan tinggi kolin.
"Temuan menunjukkan bahwa asupan tinggi kolin saat hamil dapat melawan beberapa efek merugikan akibat stres sebelum melahirkan. Seperti tingkah laku, neuroendokrin, dan gangguan metabolik," kata pemimpin riset, Marie Caudill, PhD, dari Cornell University.
Caudill mengungkapkan bahwa kolin memiliki manfaat luar biasa bagi wanita hamil karena telah terbukti memainkan peran penting dalam perkembangan otak janin dan bayi, mempengaruhi area otak yang bertanggung jawab untuk memori dan kemampuan belajar.
Selain itu, penelitian telah menunjukkan wanita dengan diet rendah kolin memiliki risiko empat kali lebih besar memiliki bayi dengan cacat tabung saraf, seperti spina bifida. Bahkan penelitian lain juga telah menunjukkan manfaat tambahan dari kolin termasuk untuk pencegahan kanker payudara, anti-inflamasi, dan fungsi otak.
Menurut Caudill, telur adalah sumber yang sangat kaya akan kolin, karena mengandung 125 mg dalam sebutirtelur. Hal ini ditemukan secara eksklusif dalam kuning telur dan bukan putih telur. Temuan ini dipublikasikan dalam edisi terbaru Journal of Federasi of American Societies for Eksperimental Biology.
Editor : Lusia Kus Anna
Sumber :zeenews
Kompas.com - http://health.kompas.com/read/2012/08/03/14360671/Manfaat.Telur.untuk.Ibu.Hamil
Ini Dia Tujuh Fakta Segar Mentimun
Jumat, 03 Agustus 2012, 08:31 WIB
REPUBLIKA.CO.ID, Selain rasa yang menyegarkan, mentimun ternyata punya banyak manfaat kesehatan. Mentimun juga dikenal rendah kalori sehingga baik dikonsumsi saat berdiet. Yuk, kita lihat tujuh fakta sehat tentang mentimun seperti yang dikutip Webmd.com:
Varietas mentimun
Jenis mentimun terbagi-bagi sesuai ukuran, bentuk, tekstur, dan warna, yakni ada mentimun putih, kuning, dan bahkan orange.
Mentimun segar vs mentimun acar
Dua jenis umum dari mentimun yang beredar di pasaran termasuk mentimun segar dan mentimun acar. Mentimun segar biasanya berbentuk besar dengan kulit yang tebal, sedangkan mentimun acar berbentuk lebih kecil dengan kulit tipis.
Kandungan mentimun acar
Mentimun acar direndam dalam sebuah larutan garam (brine) yang terbuat dari garam, cuka, dan air.
Nutrisi mentimun
Setengah cangkir irisan mentimun memiliki kandungan 8 kalori dan mengandung lebih dari 10% asupan harian vitamin K yang dianjurkan.
Kandungan air dalam mentimun
Mentimun mengandung air lebih dari 95 persen.
Mentimun sehat untuk mata
Irisan mentimun yang diletakan diatas mata dapat membantu mengurangi bengkak, berkat kombinasi kadar air buah dan asam caffeic.
Ada mentimun terbesar di dunia
Mentimun terbesar ternyata tumbuh di China selatan, yang tercatat berukuran panjang 1,7 meter dan beratnya 69,8 kilogram.
Redaktur: Endah Hapsari
Sumber: duniafitnes.com
Republika Online - http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/12/08/02/m84e71-ini-dia-tujuh-fakta-segar-mentimun
REPUBLIKA.CO.ID, Selain rasa yang menyegarkan, mentimun ternyata punya banyak manfaat kesehatan. Mentimun juga dikenal rendah kalori sehingga baik dikonsumsi saat berdiet. Yuk, kita lihat tujuh fakta sehat tentang mentimun seperti yang dikutip Webmd.com:
Varietas mentimun
Jenis mentimun terbagi-bagi sesuai ukuran, bentuk, tekstur, dan warna, yakni ada mentimun putih, kuning, dan bahkan orange.
Mentimun segar vs mentimun acar
Dua jenis umum dari mentimun yang beredar di pasaran termasuk mentimun segar dan mentimun acar. Mentimun segar biasanya berbentuk besar dengan kulit yang tebal, sedangkan mentimun acar berbentuk lebih kecil dengan kulit tipis.
Kandungan mentimun acar
Mentimun acar direndam dalam sebuah larutan garam (brine) yang terbuat dari garam, cuka, dan air.
Nutrisi mentimun
Setengah cangkir irisan mentimun memiliki kandungan 8 kalori dan mengandung lebih dari 10% asupan harian vitamin K yang dianjurkan.
Kandungan air dalam mentimun
Mentimun mengandung air lebih dari 95 persen.
Mentimun sehat untuk mata
Irisan mentimun yang diletakan diatas mata dapat membantu mengurangi bengkak, berkat kombinasi kadar air buah dan asam caffeic.
Ada mentimun terbesar di dunia
Mentimun terbesar ternyata tumbuh di China selatan, yang tercatat berukuran panjang 1,7 meter dan beratnya 69,8 kilogram.
Redaktur: Endah Hapsari
Sumber: duniafitnes.com
Republika Online - http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/12/08/02/m84e71-ini-dia-tujuh-fakta-segar-mentimun
Asyik, Kulit Mangga Bisa Bakar Lemak, Caranya?
Kamis, 02 Agustus 2012, 09:07 WIB
REPUBLIKA.CO.ID, Kabar gembira bagi Anda penyuka buah mangga. Selain bisa dinikmati dalam berbagai jenis makanan dan minuman, mangga ternyata punya kelebihan lain, yakni membasmi timbunan lemak di tubuh Anda!
Namun, menurut penelitian terbaru dari Australia, Anda disarankan memakan bagian kulitnya. Hasil penelitian itu juga mengatakan, ada beberapa jenis mangga yang justru memiliki efek sebaliknya. Jadi, jika Anda salah memakan jenis mangga, alhasil tubuh Anda akan menimbun lemak berlebih.
Tim ilmuwan dari Universitas Queensland menemukan bahwa kulit dari jenis mangga Irwin (dari Australia) dan Doc Nam Mai (dari Thailand) mengandung senyawa yang menghambat pembentukan sel lemak manusia.
Sebaliknya, kulit mangga Kensington Pride (dari Australia) justru memiliki senyawa yang mendorong pertumbuhan sel lemak. Peneliti Mike Gidley mengatakan hasil tes laboratorium memperlihatkan sel-sel lemak manusia yang terekstrak dari kulit dan daging dari tiga jenis mangga tersebut.
Menurut Gidley, penelitian ini masih membutuhkan proses tindak lanjut kedepannya. Namun, temuannya ini membuka kemungkinan pembuatan suplemen yang dapat membantu melawan obesitas.
“Penelitian tahap berikutnya adalah untuk mengidentifikasi molekul berguna dalam kulit yang menghambat pembentukan sel lemak,” kata Gidley.
Redaktur: Endah Hapsari
Sumber: duniafitnes.com
Republika Online - http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/12/08/01/m82jzw-asyik-kulit-mangga-bisa-bakar-lemak-caranya
REPUBLIKA.CO.ID, Kabar gembira bagi Anda penyuka buah mangga. Selain bisa dinikmati dalam berbagai jenis makanan dan minuman, mangga ternyata punya kelebihan lain, yakni membasmi timbunan lemak di tubuh Anda!
Namun, menurut penelitian terbaru dari Australia, Anda disarankan memakan bagian kulitnya. Hasil penelitian itu juga mengatakan, ada beberapa jenis mangga yang justru memiliki efek sebaliknya. Jadi, jika Anda salah memakan jenis mangga, alhasil tubuh Anda akan menimbun lemak berlebih.
Tim ilmuwan dari Universitas Queensland menemukan bahwa kulit dari jenis mangga Irwin (dari Australia) dan Doc Nam Mai (dari Thailand) mengandung senyawa yang menghambat pembentukan sel lemak manusia.
Sebaliknya, kulit mangga Kensington Pride (dari Australia) justru memiliki senyawa yang mendorong pertumbuhan sel lemak. Peneliti Mike Gidley mengatakan hasil tes laboratorium memperlihatkan sel-sel lemak manusia yang terekstrak dari kulit dan daging dari tiga jenis mangga tersebut.
Menurut Gidley, penelitian ini masih membutuhkan proses tindak lanjut kedepannya. Namun, temuannya ini membuka kemungkinan pembuatan suplemen yang dapat membantu melawan obesitas.
“Penelitian tahap berikutnya adalah untuk mengidentifikasi molekul berguna dalam kulit yang menghambat pembentukan sel lemak,” kata Gidley.
Redaktur: Endah Hapsari
Sumber: duniafitnes.com
Republika Online - http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/12/08/01/m82jzw-asyik-kulit-mangga-bisa-bakar-lemak-caranya
Ini Dia 8 Khasiat Kurma untuk Kesehatan
Rabu, 01/08/2012 08:07 WIB
Sukma Indah Permana - detikRamadan
Jakarta - Kurma adalah buah yang tumbuh dari pohon palem yang dipercaya berasal dari daerah sekitar tepi sungan Nil dan Efrat. Namun dalam perkembangannya, budidaya kurma menyebar ke Asia, Afrika, Spanyol hingga Italia. Sementara kurma menjadi tanaman tradisional yang penting di Turki, Iraq, Arab, Afrika Utara sampai Maroko.
Buah ini juga dikenal sebagai makanan pokok di wilayah Timur Tengah sejak ribuan tahun yang lalu. Buah kurma banyak disajikan saat berbuka puasa. Selain dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW untuk dikonsumsi, buah ini bermanfaat secara medis. Berikut ini 7 khasiat buah kurma untuk kesehatan tubuh:
1. Sumber Energi
Dalam buah kurma terkandung gula alami glukosa, sukrosa, dan fruktosa tinggi yang dapat meningkatkan energi. Untuk itu, kurma sangat bagus dikonsumsi saat berbuka puasa karena dapat menggantikan kalori kita yang berkurang sesudah puasa.
Kurma juga kaya akan mineral dan mengandung fitonutriwn, zat yang berkhasiat meningkatkan stamina dalam tubuh.
2. Mencegah Anemia
Kurma kering mengandung zat besi yang tinggi sehingga membantu meningkatkan kadar hemoglobin dan mencegah anemia. Kurma merupakan sumber zat besi yang sangat baik. Zat besi adalah komponen dari hemoglobin di dalam sel darah merah yang menentukan daya dukung oksigen darah.
3. Mencegah Kanker Usus Besar
Buah kurma kaya serat yang mencegah penyerapan kolesterol LDL dalam usus. Kandungan serat kurma juga membantu melindungi selaput lendir usus dengan mengurangi paparan dan mengikat bahan kimia yang menyebabkan kanker usus besar. Kurma yang berserat tinggi juga mampu mencegah terjadinya kanker usus besar.
4. Mengatasi Masalah Sembelit
Sebagai makanan laksatif (laxative food), kurma bermanfaat melancarkan buang air besar dan mencegah konstipasi. Kandungan seratnya yang tinggi dapat membantu membersihkan usus besar dan melancarkan pencernaan.
5. Mencegah Penyakit Jantung dan Stroke
Kalium dalam kurma adalah komponen penting dari sel dan cairan tubuh yang membantu mengendalikan denyut jantung dan tekanan darah, sehingga memberikan perlindungan terhadap penyakit jantung koroner dan stroke.
Selain itu, kurma juga mengandung mineral potasium 260 persen lebih tinggi daripada jeruk dan 64 persen lebih tinggi dibanding pisang. Dalam terapi hipertensi, kurma membuat dinding pembuluh darah tetap elastis serta mengikat karbon dioksida dalam darah.
Kaum Arab Badui, yang makan kurma secara teratur, menunjukkan tingkat kejadian yang sangat rendah dari kanker dan penyakit jantung.
6. Mencegah Kanker Paru-paru dan Kanker Rongga Mulut
Kurma kaya akan zat antioksidan flavonoid sepeti beta-karoten, lutein, dan zeaxanthin. Zat-zat antioksidan ini memiliki kemampuan melindungi sel-sel tubuh terhadap radikal bebas sehingga melindungi tubuh terhadapn kanker paru-paru dan rongga mulut.
Kurma juga merupakan sumber vitamin A yang diketahui membantu melindungi dari kanker paru-paru dan rongga mulut.
7. Menjaga Kesehatan Mata
Kurma mengandung Vitamin A yang diketahui memiliki sifat antioksidan dan merupakan mikronutrien yang penting bagi kesehatan mata. Kurma juga mengandung zeaxanthin yang penting untuk kesehatan mata dan melindungi mata terhadap degenerasi makula.
8. Menjaga Kesehatan Gigi dan Tulang
Kurma kaya akan kalsium dan mineral penting lainnya seperti magnesium, fosfor, kalium, tembaga, mangan, dan selenium yang berkhasiat dalam pembentukan tulang serta sendi.
Kurma juga mengandung flour yang memperlambat proses kerusakan gigi. Fluor juga diketahui mencegah pembentukan plak gigi karena memperkuat enamel gigi. Enamel gigi terdiri dari hidroksiapatit (hydoxyapatite), yang jika kontak dengan fluor membentuk hidroksifluorapatit (hydroxyfluorapatite) yang tahan terhadap kerusakan gigi. Fluor tidak dapat mengembalikan kerusakan gigi, namun dapat mencegah kerusakan gigi lebih lanjut.
(rmd/rmd)
Sumber :
Detik.com - http://ramadan.detik.com/read/2012/08/01/080752/1979992/631/ini-dia-7-khasiat-kurma-untuk-kesehatan?r991104topnews
Sukma Indah Permana - detikRamadan
Jakarta - Kurma adalah buah yang tumbuh dari pohon palem yang dipercaya berasal dari daerah sekitar tepi sungan Nil dan Efrat. Namun dalam perkembangannya, budidaya kurma menyebar ke Asia, Afrika, Spanyol hingga Italia. Sementara kurma menjadi tanaman tradisional yang penting di Turki, Iraq, Arab, Afrika Utara sampai Maroko.
Buah ini juga dikenal sebagai makanan pokok di wilayah Timur Tengah sejak ribuan tahun yang lalu. Buah kurma banyak disajikan saat berbuka puasa. Selain dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW untuk dikonsumsi, buah ini bermanfaat secara medis. Berikut ini 7 khasiat buah kurma untuk kesehatan tubuh:
1. Sumber Energi
Dalam buah kurma terkandung gula alami glukosa, sukrosa, dan fruktosa tinggi yang dapat meningkatkan energi. Untuk itu, kurma sangat bagus dikonsumsi saat berbuka puasa karena dapat menggantikan kalori kita yang berkurang sesudah puasa.
Kurma juga kaya akan mineral dan mengandung fitonutriwn, zat yang berkhasiat meningkatkan stamina dalam tubuh.
2. Mencegah Anemia
Kurma kering mengandung zat besi yang tinggi sehingga membantu meningkatkan kadar hemoglobin dan mencegah anemia. Kurma merupakan sumber zat besi yang sangat baik. Zat besi adalah komponen dari hemoglobin di dalam sel darah merah yang menentukan daya dukung oksigen darah.
3. Mencegah Kanker Usus Besar
Buah kurma kaya serat yang mencegah penyerapan kolesterol LDL dalam usus. Kandungan serat kurma juga membantu melindungi selaput lendir usus dengan mengurangi paparan dan mengikat bahan kimia yang menyebabkan kanker usus besar. Kurma yang berserat tinggi juga mampu mencegah terjadinya kanker usus besar.
4. Mengatasi Masalah Sembelit
Sebagai makanan laksatif (laxative food), kurma bermanfaat melancarkan buang air besar dan mencegah konstipasi. Kandungan seratnya yang tinggi dapat membantu membersihkan usus besar dan melancarkan pencernaan.
5. Mencegah Penyakit Jantung dan Stroke
Kalium dalam kurma adalah komponen penting dari sel dan cairan tubuh yang membantu mengendalikan denyut jantung dan tekanan darah, sehingga memberikan perlindungan terhadap penyakit jantung koroner dan stroke.
Selain itu, kurma juga mengandung mineral potasium 260 persen lebih tinggi daripada jeruk dan 64 persen lebih tinggi dibanding pisang. Dalam terapi hipertensi, kurma membuat dinding pembuluh darah tetap elastis serta mengikat karbon dioksida dalam darah.
Kaum Arab Badui, yang makan kurma secara teratur, menunjukkan tingkat kejadian yang sangat rendah dari kanker dan penyakit jantung.
6. Mencegah Kanker Paru-paru dan Kanker Rongga Mulut
Kurma kaya akan zat antioksidan flavonoid sepeti beta-karoten, lutein, dan zeaxanthin. Zat-zat antioksidan ini memiliki kemampuan melindungi sel-sel tubuh terhadap radikal bebas sehingga melindungi tubuh terhadapn kanker paru-paru dan rongga mulut.
Kurma juga merupakan sumber vitamin A yang diketahui membantu melindungi dari kanker paru-paru dan rongga mulut.
7. Menjaga Kesehatan Mata
Kurma mengandung Vitamin A yang diketahui memiliki sifat antioksidan dan merupakan mikronutrien yang penting bagi kesehatan mata. Kurma juga mengandung zeaxanthin yang penting untuk kesehatan mata dan melindungi mata terhadap degenerasi makula.
8. Menjaga Kesehatan Gigi dan Tulang
Kurma kaya akan kalsium dan mineral penting lainnya seperti magnesium, fosfor, kalium, tembaga, mangan, dan selenium yang berkhasiat dalam pembentukan tulang serta sendi.
Kurma juga mengandung flour yang memperlambat proses kerusakan gigi. Fluor juga diketahui mencegah pembentukan plak gigi karena memperkuat enamel gigi. Enamel gigi terdiri dari hidroksiapatit (hydoxyapatite), yang jika kontak dengan fluor membentuk hidroksifluorapatit (hydroxyfluorapatite) yang tahan terhadap kerusakan gigi. Fluor tidak dapat mengembalikan kerusakan gigi, namun dapat mencegah kerusakan gigi lebih lanjut.
(rmd/rmd)
Sumber :
Detik.com - http://ramadan.detik.com/read/2012/08/01/080752/1979992/631/ini-dia-7-khasiat-kurma-untuk-kesehatan?r991104topnews
Pemanis Alami Ini Lebih Sehat dari Gula
Selasa, 31 Juli 2012, 23:11 WIB
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Panganan manis yang sarat akan gula, memang sangat menggoda. Namun ancaman penyakit seperti stroke, diabetes, serta obesitas, selalu menyertai para penggemar panganan manis. Berikut ini adalah bahan pemanis makanan alami yang lebih sehat dibandingkan dengan gula.
Madu adalah bahan alami yang efektif untuk menghilangkan dahak dan alergi pada tubuh. Tidak hanya itu, rasa madu juga lebih manis dan tentu saja lebih sehat dibandingkan dengan gula. Menggunakan madu sebagai pemanis juga membuat rasa pada panganan menjadi lebih kaya dan gurih.
Pemanis lain yang dapat menggantikan gula adalah kismis. Kismis atau buah anggur yang dikeringkan juga dapat memberikan rasa yang lebih nikmat dibandingkan dengan gula. Anda bisa menggunakan kismis sebagai bahan pemanis alami pada masakan Anda, sebagai menggantikan gula.
Pengganti gula yang alami dan sehat lainnya adalah buah. Buah-buahan seperti apel, beri, mangga dan nanas biasa disajikan sebagai hidangan pencuci mulut, namun buah-buahan ini juga bisa dijadikan pemanis alami yang kaya akan rasa.
Caranya adalah, cobalah menumis buah-buah ini menggunakan sedikit minyak zaitun dan menambahkan sedikit air di dalamnya. Saat buah-buah ini sudah mengeluarkan saripatinya yang manis, Anda pun bisa menggunakannya sebagai pemanis makanan atau menikmatinya sebagai kudapan sehat.
Meskipun bahan-bahan pemanis tersebut adalah pemanis alami, penting untuk Anda ingat, bahwa terlalu banyak mengkonsumsi panganan manis tidak baik untuk kesehatan jangka panjang Anda.
Meskipun nutrisi pada pemanis alami lebih banyak dan lebih sehat, Anda tetap harus membatasi penggunaannya.
Redaktur: Yudha Manggala P Putra
Sumber: Antara
Sumber :
Republika Online - http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/12/07/31/m818yd-pemanis-alami-ini-lebih-sehat-dari-gula
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Panganan manis yang sarat akan gula, memang sangat menggoda. Namun ancaman penyakit seperti stroke, diabetes, serta obesitas, selalu menyertai para penggemar panganan manis. Berikut ini adalah bahan pemanis makanan alami yang lebih sehat dibandingkan dengan gula.
Madu adalah bahan alami yang efektif untuk menghilangkan dahak dan alergi pada tubuh. Tidak hanya itu, rasa madu juga lebih manis dan tentu saja lebih sehat dibandingkan dengan gula. Menggunakan madu sebagai pemanis juga membuat rasa pada panganan menjadi lebih kaya dan gurih.
Pemanis lain yang dapat menggantikan gula adalah kismis. Kismis atau buah anggur yang dikeringkan juga dapat memberikan rasa yang lebih nikmat dibandingkan dengan gula. Anda bisa menggunakan kismis sebagai bahan pemanis alami pada masakan Anda, sebagai menggantikan gula.
Pengganti gula yang alami dan sehat lainnya adalah buah. Buah-buahan seperti apel, beri, mangga dan nanas biasa disajikan sebagai hidangan pencuci mulut, namun buah-buahan ini juga bisa dijadikan pemanis alami yang kaya akan rasa.
Caranya adalah, cobalah menumis buah-buah ini menggunakan sedikit minyak zaitun dan menambahkan sedikit air di dalamnya. Saat buah-buah ini sudah mengeluarkan saripatinya yang manis, Anda pun bisa menggunakannya sebagai pemanis makanan atau menikmatinya sebagai kudapan sehat.
Meskipun bahan-bahan pemanis tersebut adalah pemanis alami, penting untuk Anda ingat, bahwa terlalu banyak mengkonsumsi panganan manis tidak baik untuk kesehatan jangka panjang Anda.
Meskipun nutrisi pada pemanis alami lebih banyak dan lebih sehat, Anda tetap harus membatasi penggunaannya.
Redaktur: Yudha Manggala P Putra
Sumber: Antara
Sumber :
Republika Online - http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/12/07/31/m818yd-pemanis-alami-ini-lebih-sehat-dari-gula
Langganan:
Postingan (Atom)